Pernyataan Pers
Perhelatan akbar Pemilihan Ketua MA akan dilaksanakan Kamis, 15 Januari 2008. Harapan akan terjadi pembersihan, transparansi, perbaikan, dan perang terhadap Mafia Peradilan diperkirakan akan sulit tercapai. Proses pemilihan yang tidak terbuka, tidak melibatkan partisipasi publik, keengganan menerima masukan track record dari masyarakat, dan bahkan resistensi dengan kritik yang berasal dari mantan Hakim Agung menjadi salah satu dasar kekhawatiran, hasil pemilihan ini hanya akan membawa kemunduran di Mahkamah Agung.