Adukan RS Tolak Pasien Miskin

Indonesia Corruption Watch (ICW) mendesak agar DPR bersama Kemenkes segera membentuk Badan Pengawas Rumah Sakit (BPRS) dan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS). Upaya itu diperlukan untuk mengatasi penolakan dan penyanderaan pasien miskin di beberapa rumah sakit.

Ingat, Kejahatan Pajak

Hukum Tajam ke Bawah, Tumpul ke Atas

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memerintahkan polisi menegakkan hukum terhadap segala macam kejahatan, termasuk kejahatan pajak, korupsi, dan mengemplang utang yang ditanggung rakyat. ”Karena itu menyangkut rasa keadilan rakyat,” kata Presiden.

Cicak Mengadu ke KPK

Bambang: Usut Tuntas

Para penggiat Cinta Indonesia Cinta Anti Korupsi atau Cicak mendesak Komisi Pemberantasan Korupsi mencopot Direktur Penuntutan Ferry Wibisono yang dianggap melanggar kode etik saat mengantar mantan Jamintel Wisnu Subroto lewat pintu samping Gedung KPK.

Minta Polisi Lebih Peka pada Keadilan

SBY saat Rapim Polri

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) meminta Polri lebih peka dan sensitif terhadap rasa keadilan. Polri diminta menghindari diskriminasi dan punya kesetiakawanan terhadap yang lemah.

DPR Desak KPK Usut Fee BPD

Sebabkan APBD Tak Terserap Maksimal

Kasus fee dari Bank Pembangunan Daerah (BPD) kepada kepala daerah sampai juga ke telinga parlemen. Komisi II DPR mendorong Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) segera menyelidiki kasus penyalahgunaan APBD itu. "Sudah jelas itu bukan duit pribadi pejabat. KPK sebaiknya segera usut," kata Teguh Juwarno, wakil ketua Komisi II DPR, kepada wartawan di gedung parlemen, Jakarta, kemarin (8/2).

Pandangan Awal Pansus soal Bailout Bank Century, Mayoritas Fraksi Yakini Adanya Korupsi

Kasus dugaan penyimpangan dalam pengucuran dana talangan (bailout) kepada Bank Century makin memanas. Dalam pemandangan awal Pansus Hak Angket Bank Century kemarin (8/2), mayoritas fraksi meyakini adanya korupsi dalam kasus tersebut.

Dugaan Kasus Korupsi Lapter, Kejagung Periksa Bupati Ratna 6 Jam

Penyidikan kasus korupsi pembebasan lahan proyek lapangan terbang (lapter) di Banyuwangi oleh Kejaksaan Agung akhirnya menyentuh level bupati. Kemarin (8/2), tim penyidik Kejagung memeriksa Bupati Banyuwangi Ratna Ani Lestari yang telah ditetapkan sebagai tersangka.

Pemerintah Peringatkan Rumah Sakit

ICW meminta Kementerian Kesehatan segera membentuk badan pengawas.

Kementerian Kesehatan menegaskan bahwa pemilik kartu Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas) tak boleh dipungut biaya apa pun alias gratis saat berobat. "Kalau sudah punya kartu, semuanya gratis. Tidak boleh satu rupiah pun dipungut," kata Staf Ahli Menteri Kesehatan Bidang Pembiayaan kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat Abdul Chalik Masulili di kantornya kemarin.

Kasus KBRI Thailand; "Buka Audit BPKP"

"Kasus itu cukup ditindak dari internal," kata Hendarman.

Kejaksaan Agung diminta membuka hasil audit Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) dalam kasus dugaan korupsi Kedutaan Besar Republik Indonesia di Thailand. "Jaksa Agung harus membuka audit tersebut karena dia sendiri yang meminta," ujar Wakil Koordinator Indonesia Corruption Watch Emerson Yuntho saat dihubungi kemarin. Menurut aktivis pegiat antikorupsi ini, dibukanya audit itu bisa menjelaskan ada-tidaknya kerugian negara dalam kasus tersebut.

Koalisi CICAK Adukan Ferry ke Pengawasan KPK

Koalisi Cinta Indonesia Cinta Anti-Korupsi (CICAK) resmi melaporkan Direktur Penuntutan Komisi Pemberantasan Korupsi Ferry Wibisono ke pengawasan internal lembaga itu. Koalisi meminta pengawasan internal segera merespons laporan tersebut. "KPK harus menyelamatkan integritas lembaga dengan memastikan KPK bersih dari konflik kepentingan," kata aktivis Koalisi CICAK, Febri Diansyah, di gedung KPK kemarin.

Subscribe to Subscribe to