Rencana penarikan empat penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi oleh institusi asal, yaitu kepolisian, dinilai sebagai bagian dari upaya pelemahan terhadap KPK. Hal itu sebenarnya tak perlu terjadi jika KPK serius menyiapkan penyidik independen.
Panitia Seleksi Komisi Yudisial meminta pemerintah menyiapkan landasan hukum untuk memperpanjang masa kerja komisioner KY sampai proses seleksi, baik di tingkat Pansel maupun Dewan Perwakilan Rakyat, selesai. Alasannya, Pansel tak akan mampu memperoleh calon komisioner dalam waktu kurang dari tiga bulan atau hingga 2 Agustus mendatang.
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta kepolisian, kejaksaan, dan pengadilan agar segera merespons rekomendasi DPR terkait penuntasan kasus Bank Century sesuai dengan kewenangan institusi masing-masing. Hal itu perlu dilakukan sejalan dengan proses pengungkapan skandal Bank Century di Komisi Pemberantasan Korupsi.
Presiden Yudhoyono mengingatkan lembaga-lembaga penegak hukum itu ketika mengawali Sidang Kabinet Paripurna di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu (12/5).
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menilai, reformasi birokrasi masih menjadi persoalan paling pokok dalam agenda pembangunan saat ini. Selain memastikan birokrasi berjalan dengan akuntabel, reformasi juga ditujukan untuk meningkatkan kemampuan birokrasi.
Untuk itu, Presiden membentuk Komite Pengarah Reformasi Birokrasi Nasional dan menunjuk Wakil Presiden Boediono untuk memimpin komite ini.
Pembahasan mengenai reformasi birokrasi itu menjadi agenda tunggal dalam Sidang Kabinet Paripurna yang digelar di Kantor Presiden, Rabu (12/5).
Akhirnya, mantan Kepala Badan Reserse Kriminal Polri Komisaris Jenderal Susno Duadji dijadikan sebagai tersangka dan langsung ditahan terkait dengan praktik mafia hukum dalam penanganan kasus PT Salmah Arwana Lestari di Rumbai, Riau. Susno diduga menerima suap Rp 500 juta.
Sepuluh truk pengangkut peti kemas mengantre di seberang pintu jalur merah di Terminal Peti Kemas Koja, Jakarta Utara. Wajah lelah tampak di belakang kemudi. Gerah di dalam kabin truk tua tak berpendingin udara itu, kenek di sampingnya turun, berteduh sambil menunggu truk itu keluar lagi membawa peti kemas.
Tanpa tanda pengenal yang menjelaskan yang bersangkutan adalah pengurus dokumen atau sopir yang membawa surat pengambilan barang dan petugas, kini tidak ada lagi yang diperbolehkan masuk.
”Tidak lagi seberani dulu,” kata Didin (30), sopir truk pengangkut peti kemas.
Pemerintah menemui tantangan berat saat menagih pajak orang- orang sangat kaya di Indonesia. Budaya aparat pajak yang enggan mendatangi kediaman orang kaya hingga masalah legal yang sengaja digunakan untuk menghambat aparat pajak menjadi penyebab utama sulitnya pengumpulan penerimaan pajak.
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan hal itu di Jakarta, Kamis (13/5).
Mantan Kabareskrim Komjen Susno Duadji terus membuat sensasi. Meski sudah meringkuk di tahanan Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, dia masih memiliki sejumlah amunisi tentang kasus yang belum terselesaikan.
Salah satunya, Susno siap membeber dugaan kecurangan daftar pemilih tetap (DPT) dalam Pemilu 2009. "Pak Susno punya informasi yang sangat penting soal kecurangan DPT," ujar politikus Partai Bulan Bintang Ali Mochtar Ngabalin setelah menjenguk Susno di Mako Brimob kemarin (13/5).
Mabes Polri meminta agar Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) legawa terkait dengan penarikan empat penyidik yang diperbantukan. Kepolisian beralasan para personel tersebut perlu dipromosikan untuk naik pangkat.
''Ini dalam rangka promosi dan perpindahan jabatan yang sama,'' jelas Wakil Kepala Divisi Humas Mabes Polri Brigjen Pol Zainuri Lubis di kantornya kemarin (13/5).
Saksi Kunci Kasus Suap Kemenhub
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akhirnya memperoleh keterangan dari Resco terkait dugaan penerimaan suap kepada anggota DPR Jhony Allen Marbun. Selanjutnya, KPK bakal mendalami pengakuan terkait aliran dana dalam kasus korupsi dana stimulus fiskal Dephub (kini Kemenhub) tersebut.