Calon Wakil Bupati Kabupaten Sleman - Danang Maharsa, SE

Submitted by relawan on December 10, 2020
  • Profil Singkat

Danang Maharsa sebelumnya adalah legislator Kabupaten Sleman periode 2014-2020. masa kecilnya merupakan anak pedagang ritel atau toko kelontong. Tahun 2014 ia menjadi simpatisan PDIP. Ketika PDIP masih bernama PDI, kakek Danang menjadi Anggota Dewan selama lima periode. Sehingga dunia partai sudah dekat sejak dulu di keluarga Danang. Orang tua Danang yang juga menjabat sebagai lurah di wilayah Dapil 1 selama 25 tahun, menjadi modal Danang untuk yakin terjun di dunia politik.

Calon Wakil Walikota Dumai - Amris, S.Sy.

Submitted by relawan on December 10, 2020
  • Profil Singkat

Amris S.Sy. merupakan Calon Wakil Walikota Dumai yang berpasangan dengan H. Paisal, Amris merupakan seorang purnawirawan dan saat ini pensiun dan bekerja sebagai wiraswasta. Amris sempat menjadi anggota DPRD Kota Dumai periode 2009-2014.

  • LHKPN

Menurut data E-LHKPN KPK, Amris,S.Sy telah menyampaikan laporan kekayaan pada tanggal 1 September 2020 sebesar Rp2.655.606.943, dengan rincian sebagai berikut:

Calon Wakil Walikota Dumai - Muhammad Rizal Akbar

Submitted by relawan on December 10, 2020
  • Profil Singkat

Dr. H. Muhammad Rizal Akbar, S.Si., M.Phil merupakan calon wakil walikota Dumai yang berpasangan dengan Hendri Sandra, S.E. yang diusung oleh Partai PDIP dan Gerindra. M. Rizal Akbar merupakan seorang akademisi dan mendirikan Institut Agama Islam Tafaqquh Fiddin Dumai sejak tahun 1999. Rizal Akbar sempat terpilihi menjadi anggota DPRD Riau di tahun 2004-2009.

Calon Walikota Dumai - Hendri Sandra, S.E.

Submitted by relawan on December 10, 2020
  • Profil Singkat

Hendri Sandra merupakan Calon Walikota Kota Dumai, Provinsi Riau yang berpasangan dengan Dr. H. Muhammad Rizal Akbar, S.Si., M.Phil. nomor urut 1, diusung PDIP dan Partai Gerindra. Hendri Sandra merupakan Pegawai Negeri Sipil yang sempat menjabat sebagai Kepala Badan Pelayanan Terpadu dan Penanaman Modal Kota Dumai di tahun 2013-2016. Saat mencalonkan dirinya sebagai Walikota Dumai, Hendri Sandra mengundurkan diri sebagai PNS untuk maju di Pemilihan Walikota Dumai, Riau.

Subscribe to Calon Kepala Daerah