Sekolah Antikorupsi 2024: Korupsi dan Krisis Iklim

Indonesia Corruption Watch (ICW) pada Februari 2024 akan menyelenggarakan Sekolah Antikorupsi (SAKTI) untuk daerah Sulawesi Utara. SAKTI ini mengangkat tema korupsi dan krisis iklim. Dalam penyelenggaraannya, ICW bermitra dengan Yayasan Suara Nurani Minaesa (YSNM). SAKTI: Korupsi dan Krisis Iklim akan diselenggarakan secara luring selama 7 (tujuh) hari dengan peserta terpilih yang telah melewati dua tahap seleksi.

Sekolah Anti-Korupsi Pemuda 2023 untuk Pemantauan Pengadaan Barang dan Jasa Publik

Indonesia Corruption Watch (ICW) kembali menyelenggarakan Sekolah Anti Korupsi untuk Pemuda 2023 (SAKTI Pemuda 2023). Pada penyelenggaraan SAKTI kali ini, peserta akan diberikan materi pelatihan yang akan berguna dalam melakukan pemantauan pengadaan barang dan jasa pemerintah, dengan target peserta sebanyak 20 orang dari kalangan pemuda dengan rentang usia 18 – 25 tahun, yang berdomisili atau berkuliah di kampus yang berlokasi di Provinsi DKI Jakarta.

ICW Akan Gelar SAKTI Perempuan di Palu!

Setelah sukses dengan Sekolah Antikorupsi (SAKTI) pemuda, aparatur desa, guru, dan lainnya, ICW akan mengadakan SAKTI Perempuan. Bekerja sama dengan Sikola Mombine, SAKTI Perempuan akan diadakan di Kota Palu pada 13-18 Desember 2022. Untuk itu, ICW mengundang perempuan aktif berusia 20-35 tahun untuk mendaftar sebagai calon peserta SAKTI.

Pendaftaran melalui bit.ly/saktiperempuan

Seniman Antikorupsi: SAKTI Seniman

ICW juga menyelenggarakan SAKTI Seniman di tahun 2019. SAKTI Seniman dilaksanakan di Bandung, Jawa-Barat, selama tiga hari dan diikuti oleh seniman dari Jakarta, Banten dan Jawa Barat. Tujuan dari SAKTI Seniman adalah melahirkan seniman antikorupsi dan berbagi pengetahuan mengenai kampanye antikorupsi, gerakan sosial dan proses berkesenian. Harapannya dapat membuat kolaborasi bersama para seniman dan memperbanyak kampanye antikorupsi melalui media kesenian.

Anak Muda Melawan Korupsi: SAKTI Pemuda Bali

Sekolah Anti Korupsi (SAKTI) merupakan wadah pengkaderan aktivis antikorupsi muda yang diselenggarakan setiap tahun oleh ICW. SAKTI didesain untuk mengembangkan ideologi antikorupsi, perspektif dan gerakan antikorupsi, pengetahuan mengenai korupsi dan cara-cara memberantasnya. 

Pengumuman Seleksi Administrasi Seniman SAKTI

Berdasarkan hasil Rapat Pleno Panitia Seleksi SAKTI dan tim internal ICW pada hari Senin tanggal 21 Oktober 2019, nama-nama yang dinyatakan lulus seleksi administrasi adalah sebagai berikut;

Mencetak Guru Antikorupsi, ICW Menyelenggarakan Sekolah Antikorupsi (SAKTI) Guru

Institusi pendidikan sejatinya tempat untuk menyemai nilai-nilai kebaikan sekaligus mempersiapkan anak bangsa menjadi warga yang baik. Namun berbagai penelitian justru menemukan masalah banyak muncul dari tempat tersebut seperti korupsi, intoleransi, dan radikalisme. Karena itu, memperbaiki institusi pendidikan menjadi sebuah keharusan. Salah satu cara yang bisa dilakukan, memulainya dari lingkungan sekolah khususnya melalui guru.

Pengumuman SeleksiWawancara Sekolah Antikorupsi (SAKTI) Guru

PENGUMUMAN SELEKSI SEKOLAH ANTIKORUPSI (SAKTI) GURU

INDONESIA CORRUPTION WATCH (ICW) 2019

YANG DINYATAKAN LULUS SELEKSI WAWANCARA

  1. Berdasarkan hasil Rapat Pleno Panitia Seleksi SAKTI dan tim internal ICW pada hari Jumat tanggal 8 Maret 2019, nama-nama yang dinyatakan lulus seleksi wawancara adalah sebagai berikut:

No

Pengumuan Seleksi Sekolah Anti Korupsi (SAKTI) Guru 2019

YANG DINYATAKAN LULUS SELEKSI E-LEARNING

Berdasarkan hasil Rapat Pleno Panitia Seleksi SAKTI dan tim internal ICW pada hari Senin tanggal 4 Maret 2019, nama-nama yang dinyatakan lulus seleksi e-learning adalah sebagai berikut (terlampir).

Subscribe to SAKTI