Eko Julianto

Eko Julianto adalah alumni Sekolah Demokrasi Kota Tangerang Selatan (2012), yang kini juga aktif di perkumpulan Lintas Masyarakat untuk Demokrasi (LMD). Semasa kuliah di UIN Syarif Hidayatullah Tangerang Selatan, Eko dikenal aktif dalam dunia pergerakan kampus. Setelah lulus pada 2012, ia kemudian aktif di Komite Pusat Liga Mahasiswa NasDem, sebagai Ketua Bidang Perjuangan Politik—hingga kini.

Ia sadar, untuk membangun perubahan yang lebih baik di negeri ini, salah satunya adalah melalui partisipasi aktif politik. Itu sebabnya ia mencalonkan diri sebagai Anggota DPRD Kota Tangerang Selatan dari Partai NasDem, daerah pemilihan Kecamatan Pondok Aren—dengan nomor urut 4. Dengan kemampuannya berorganisasi serta sesekali membantu advokasi yang dikelola Sekolah Demokrasi, Eko punya cukup bekal untuk maju sebagai legislator daerah.

BAGIKAN

Sahabat ICW_Pendidikan