Muntah-muntah, Dakwaan Gayus Ditunda

Gayus Tambunan mengaku kelelahan akibat jadwal persidangan yang padat minggu ini. Saking lelahnya, bahkan Gayus sampai muntah-muntah.

“Mohon maaf yang mulia, bahkan sampai muntah-muntah, sudah tidak bisa dia,” kata kuasa hukum Gayus, Hotma Sitompul di Pengadilan Tipikor, Jl HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Kamis (21/7).
Hotma menjelaskan, Hari Senin lalu Gayus sempat diperiksa di Pengadilan Tipikor sebagai saksi. Keesokan harinya, Gayus dibawa ke Pengadilan Tangerang untuk menjalani sidang. Rabu (20/7) kemarin, Gayus tiba di DPR diperiksa oleh Panja.

Gayus yang mengenakan jaket juga sempat dipertanyakan oleh Ketua Majelis, Suhartoyo.
“Harus pakai jaket yah? Dingin?” tanya Suhartoyo kepada Gayus.
Gayus ketika tiba di Pengadilan Tipikor untuk menghadapi sidang perdana mengaku letih karena baru pulang dari RDP dengan Panja Mafia Hukum DPR.
“Nggak enak badan, baru pulang semalam dari  Rapat Dengar Pendapat (RDP),” kata Gayus singkat saat tiba di Pengadilan.

Menurut Hotma, Gayus memang mengalami kelelahan akut. Pekan ini, Gayus harus ada di beberapa tempat. Mulai dari menjalani persidangan di Tangerang dan mengikuti rapat di DPR.
“Dia saking capainya nggak bisa ngomong lagi,” ujar Hotman. Dalam kesempatan ini, Hotma juga kembali mengajukan keberatan atas sikap jaksa yang terkesan terburu-buru dalam pemberitahuan jadwal. Tindakan jaksa ini membuat tim kuasa hukum tidak siap.

“Berkas setinggi ini baru diterima tadi sore,” kata Hotman yang mengaku berkas pemeriksaan Gayus setinggi 0,5 meter.
Majelis hakim Pengadilan Tipikor menunda sidang pembacaan dakwaan untuk Gayus Tambunan. Alasan mengaku sedang kecapaian bisa diterima oleh majelis hakim. Sidang pembacaan dakwaan akan digelar Senin (25/7) mendatang. Jika Gayus masih merasa tidak sehat, majelis meminta supaya ikut dilampirkan surat keterangan dokter.(J13,dtc-80)
Sumber: Suara Merdeka, 22 Juli 2011

BAGIKAN

Sahabat ICW_Pendidikan